
Wasantara.online @ Medan - Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Hassanudin SIP, MM pimpin acara tradisi Korps Penerimaan Serah Terima Jabatan (Sertijab) 9 Pejabat Kodam I/BB dan sekaligus acara penyerahan Jabatan serta tradisi Korps Pelepasan para pejabat Kodam I/BB di serambi Kehormatan Makodam I/BB, Senin (21/6/2021).
Adapun sembilan Pejabat yang disertijabkan yakni
1. Jabatan Danrem 022/PT dari Kolonel Inf. Asep Nugraha SE, kepada Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung, S A.P
2. Kakumdam I/BB dari Kolonel Chk Destrio Irvano SH kepada Kolonel Chk Harri Farid Zauhari, S.H
3. Kabekangdam dari Kolonel Cba Unwi Danuryanto kepada Letkol Cba Jon Sumardi, S. Sos., M Han
4. Kahubdam dari Kolonel Chb Haris Kurniatama kepada Letkol Chb Mohammad Edy Cahyono Singgih.
5. Dandenmadam dari Kolonel Inf Agustinus Sinaga, S.E Kepada Letkol Inf Samapang Marulitua Sihotang, SSi
6. Dandim 0301/PBR dari Kolonel Inf Edi Budiman SIP MIP kepada Kolonel Inf Muh. Musafag
7. Kasiter Kasrem 031/WB dari Letkol Kav Joni Hariadi, S.E Kepada Kolonel Kav Jonny Harianto Gulo
8. Kasiren Kasrem 032/Wbr dari Kolonel Inf Wisnu Kurniawan Kepada Letkol Arh Asep Suganjar
9. Kasilog Kasrem 033/WP dari Kolonel Inf. Edison S. Sinabutar kepada Letkol Czi Ir. Endro Pranoto MM.
Acara Penyerahan Jabatan yakni Kepala Topografi Kodam (Katopdam) I/BB Kolonel Ctp Drs Sutrisman.
Dalam sambutan Pangdam mengatakan bahwa Serah terima Jabatan (Sertijab) dalam organisasi militer merupakan tuntutan dan dinamika yang senantiasa terjadi secara berkelanjutan terkait dengan aspek -aspek personel, situasi dan kebutuhan organisasi guna penyesuaian kinerja organisasi dalam implementasi tugas, peran dan fungsinya.
Dikatakan Pangdam bahwa melalui pergantian pejabat dan mutasi personel di lingkungan TNI AD khususnya di Kodam I/BB ini, merupakan realisasi dari kebijakan pimpinan TNIAD dalam rangka regenerasi maupun tuntutan kebutuhan organisasi guna mengoptimalkan kemampuan satuan.
Untuk itu, Pangdam I/BB berharap para personel yang melaksanakan Sertijab harus dapat menyikapi kegiatan ini dengan arif dan bijaksana, diikuti tekad yang kuat untuk memberikan pengabdian terbaik sesuai fungsi, peran serta tugas pokok masing - masing.
Selaku Pangdam I/BB mewakili seluruh prajurit Kodam I/BB mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tulus kepada Kolonel Inf. Asep Nugraha SE, Kolonel Ctp Drs Sutrisman, Kolonel Chk Destrio Irvano SH, Kolonel Chb Haris Kurniatama dan Kolonel Cba Unwi Danuryanto SE atas segala dedikasi dan pengabdian selama ini, sehingga dapat menyelesaikan tugas dalam memimpin serta membina satuan maupun organisasi Persit Kartika Chandra Kirana dengan baik.
Semoga sumbangsih para perwira selama ini, akan menjadi acuan pelaksanaan tugas bagi satuan yang ditinggalkan maupun pejabat baru yang menggantikan dan akan mendapat balasan yang setimpal serta berlipat ganda dari Tuhan Yang Maha Pengasih, Lagi Maha Penyayang.
Pangdam mengucapkan terimakasih kepada para istri Pejabat yang telah setia mendampingi langkah pengabdian para suami serta membina organisasi Persit KCK di lingkup masing-masing hingga saat ini. Semoga para Ibu Persit juga dapat senantiasa terus berkarya demi mendukung tugas para suami serta mengembangkan organisasi Persit di satuan yang baru.
Selanjutnya, kepada para pejabat baru, saya sampaikan ucapan selamat atas kepercayaan dan amanah yang diberikan pimpinan TNI AD dan juga mengucapkan selamat datang di Kodam I/BB. Terimalah kepercayaan dan amanah ini dengan rasa syukur serta penuh tanggungjawab, laksanakan peran maupun tugas sesuai fungsi masing-masing dengan segenap kesungguhan, tegas Pangdam.
Pangdam berharap amanah ini dapat dilaksanakan dengan sebaik- baiknya , terus berbuat yang terbaik, untuk mengantarkan satuan yang saudara pimpin ke arah lebih baik guna mendukung tugas Kodam I/ BB yang kita cintai ini.
Sebelum mengakhiri amanat ini, Pangdam mengingatkan kembali bahwa sebagai umat beragama tentu kita menyakini bahwa pangkat dan jabatan itu adalah amanah dan kepercayaan yang dititipkan Tuhan Yang Maha Kuasa, oleh karenanya, mari kita jaga dan jalankan amanah itu dengan penuh rasa tanggungjawab. Pada saatnya nanti, kita harus siap untuk dimintai pertanggungjawaban atas amanah itu dihadapan Sang Khalik.
"Selamat bertugas, Semoga Tuhan Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada Kodam I/BB, bangsa dan negara yang kita cintai bersama," pungkas Pangdam.
Turut hadir, Kasdam, Irdam, Kapoksahli, para Asisten, Para Pamen Ahli, LO TNI AL, LO TNI AU, para Kabalak, para Dansat dan Ketua Persit KCK Daerah I/BB beserta pengurusnya. (*/ Edi)