
Wasantaraonline.com @ Medan - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Utara akhirnya memiliki Ketua PWI Sumut yang baru untuk periode 2021- 2026.
H. Farianda Putra Sinik,SE terpilih menjadi Ketua PWI Sumatera Utara(Sumut) dengan meraih 327 suara, mengalahkan calon incumbent Hermansjah yang hanya mendapat 189 suara, 1 suara abstein dalam Konferensi PWI Sumut, di Garuda Plaza Hotel, Jalan Sisingamangaraja, Medan, Sabtu (22/10/2021).
Sementara itu, Untuk jabatan Dewan Kehormatan Pers (DKP) PWI Sumut Muhammad Syahrir terpilih dengan meraih 335 suara. Pada pemilihan yang lebih dahulu digelar, mantan Ketua PWI Sumut periode 2010- 2015 ini mengalahkan rivalnya Deddi Syahputra yang hanya memperoleh 180 suara. Ada 1 suara abstein.
Usai terpilih sebagai Ketua PWI Sumut, H. Farianda Putra Sinik, SE mengucapkan terimakasih kepada para anggota PWI Sumut dan bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena kemenangannya ini atas izin Allah SWT .
Farianda juga berterimakasih kepada seluruh peserta terkhusus kepada para pendukung yang telah memberikan hak suaranya hingga ia dipercaya memimpin PWI Sumut hingga 5 tahun kedepan.
Dengan selesainya pelaksanaan Konferensi PWI Sumut 2021, sekarang ini tidak ada kubu-kubuan di PWI Sumut, namun tetap satu untuk membesarkan PWI Sumut, ujar Farianda.
"Sekarang kita mencair, mari bersatu untuk membangun dan membesarkan PWI Sumut, tanpa kebersamaan PWI tidak akan besar. Saya berharap masukan dari kita semua termasuk dari sahabat saya mantan Ketua PWI Sumut H. Hermansjah", kata Farianda.
Farianda yang juga Ketua SPS Sumut mengucapkan terimakasih kepada panitia dan Ketua PWI Pusat Attal Depari beserta rombongan atas suksesnya pemilihan Ketua PWI Sumut.
Sebelumnya pimpinan sidang dari PWI Pusat, Zulkifli Oto, mengatakan, jumlah angggota pemilih tetap (DPT) PWI Sumut 523 orang.
Hadir dalam Konferensi maupun yang tidak hadir, namun menyerahkan mandatnya kepada pemegang mandat dan telah memberikan suaranya berjumlah 515 suara.