Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Pangdam I/BB Bersama Danrem 022/PT Dampingi Dankodiklat TNI-AD Jajal Medan "Off Road Adventure Marihat Pantai Timur 2021"

Minggu, 24 Oktober 2021, Oktober 24, 2021 WIB Last Updated 2021-10-24T11:52:10Z
Wasantaraonline.com @ Simalungun - Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung, S.A.P, bersama Pangdam l/Bukit Barisan Mayjen TNI Hassanudin SIP MM mendampingi Komandan Komando Pembina Doktrin, Pendidikan dan Latihan (Dankodiklat) TNI AD, Letjen TNI A.M Putranto, S. Sos., menjajal rute "Off Road Adventure Marihat Pantai Timur 2021" yang terletak di wilayah Kabupaten Simalungun, Minggu (24/10/2021).
Dankodiklat beserta rombongan terlihat menikmati keseruan dalam offroad kali ini, dia juga menjajal menunggangi 4 X 4 untuk uji adrenalin di Sungai Marihat ini. Selain itu ada para offroader yang tergabung dalam kelompok Off Road Marihat Pantai Timur 2021yang juga turut mencicipi rute tersebut. 

“Medannya sederhana tapi mengasyikkan, banyak rintangan-rintangan yang kita tidak duga, karena itu air. Bisa di bawahnya itu keras, bisa itu berlumpur, dan kita tidak bisa menganggap sepele. Ini sangat luar biasa untuk melatih kita,” ujar Dankodiklat.

Keseruan nampak terlihat di saat para rombongan melaksanakan offroad di Sungai Marihat, namun tidak demikian dengan Letjen Putranto. 

Bagi jenderal bintang tiga sekaligus Ketua Dewan Pembina IOF itu, offroad di Sungai Marihat merupakan pengalaman pertama baginya. 

Dimenit-menit awal peserta Offroad sempat terlihat dibuat kewalahan menaklukan jalan yang berlumpur pada Rute titik pertama di dekat aliran Sungai Marihat tersebut, namun berkat pengalaman dan adrenalin yang tinggi , seluruh peserta Offroad mampu melewati seluruh rintangan.

Petualangan hari itu berakhir dengan senyum sumringah dari seluruh peserta, utamanya Letjen TNI AM Putranto. Di pemberhentian terakhir, Letjen TNI AM Putranto mengucapkan terima kasih kepada seluruh penyelenggara yang sudah menyiapkan semuanya. 
“Saya setiap kegiatan (offroad) selalu diikuti dengan bakti sosial (Baksos). Karena apa, manfaat dari offroad ini selain menyalurkan hobi, juga bisa mengeksplorasi potensi wilayah yang tidak dikenal orang lain, selain itu juga bisa beramal, pada titik terakhir dengan Bakti Sosial (Baksos), diantaranya pemberian bantuan kursi roda dan sembako serta Vaksinasi kepada Masyarakat Marihat,” tandasnya.
Dalam pelaksanaan Offroad Marihat Adventure Pantai Timur 2021 tersebut turut diikuti Letjen TNI Arip Rahman, M.A, Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM, Mayjen TNI Gabriel Lema, Mayjen TNI Nisan Setiadi, S.E., Brigjen TNI Nefra, Brigjen TNI Purwito, Brigjen TNI Ayi, Brigjen TNI Agustinus, Brigjen TNI Haryanto, Brigjen TNI Edi Setiawan, Brigjen TNI Hartanta, Brigjen TNI Didied Pramudito dan Mayjen TNI Gamal Haryo Putro serta PJU Kodam l/BB.
Komentar

Tampilkan

  • Pangdam I/BB Bersama Danrem 022/PT Dampingi Dankodiklat TNI-AD Jajal Medan "Off Road Adventure Marihat Pantai Timur 2021"
  • 0

Terkini